Bahasa Indonesia – Alinea

Alinea

1. Pengertian Alinea

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, alinea adalah bagian wacana yang mengungkapkan suatu pikiran yang lengkap atau satu            tema yang dalam ragam tulis ditandai oleh baris pertama yang menjorok kedalam atau jarak spasi yang lebih. Dalam kamus                    tersebut alinea diartikan pula sebagai paragraf. Simpulannya adalah alinea berisi “sesuatu” dan penulisan alinea selalu dimulai              dengan baris yang baru yang dimajukan atau indentation. Continue reading

Peranan dan Fungsi Bahasa

Bahasa adalah kapasitas khusus yang ada pada manusia untuk memperoleh dan menggunakan sistem komunikasi yang kompleks.

A. Peranan Bahasa.

Bahasa adalah sebagai sebuah sistem komunikasi yang membuat manusia dapat bekerja sama. Definisi ini menekankan fungsi sosial dari bahasa dan fakta bahwa manusia menggunakannya untuk mengekspresikan dirinya sendiri dan untuk memanipulasi objek dalam lingkungannya. Teori fungsional tata bahasa menjelaskan struktur tata-bahasa lewat fungsi komunikatifnya, dan memahami struktur tata bahasa dari bahasa sebagai hasil dari proses adaptif dimana tata bahasa telah disesuaikan untuk melayani kebutuhan komunikatif penggunanya.

Continue reading